Ketum HIPMI Muna Belum Fokus ke Musda,Ingin Benahi Interal Dahulu

Muna|Musyawarah Daerah (Musda) XI Himpunan Pengusaha Muda Indonesia atau HIPMI Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal digelar akhir Februari 2022 mendatang di Claro,Sulawesi Tenggara.

Rencana musyawarah daerah organisasi para pengusaha muda tersebut Ketua umum BPC HIPMI KAB. MUNA Ikhsan Jamal,menyampaikan bahwa saat ini Hipmi Muna masih fokus ke internal dulu,sebab baru seminggu dilantik.

“Banyak teman-teman BPC HIPMI menanyakan BPC HIPMI Muna mengarah kemana, menanggapi hal tersebut tentu kami membuka ruang komunikasi untuk semua kandidat tanpa mengenyampingkan etika dalam berkomunikasi.” Ujar Ikhsan Jamal dalam keterangan tertulisnya.(05/02/2022)

lanjut pria magister hukum bisnis tersebut mengatakan bahwa banyak hal yang mesti di benahi, internal udah mantap baru melangkah ke Musda HIPMI Sultra.

Bacaan Lainnya

Bahwa kedua kandidat yang telah mengembalikan formulir, sama-sama memiliki peluang untuk menang dalam pertarungan tersebut. Tapi kita mesti menunggu hasil  verifikasi faktual keluar dulu. 

Ikhsan juga menyampaikan, bahwa organisasi pengusaha tidak boleh kencang-kencang politiknya, kalau politiknya terlalu kencang, bisa-bisa HIPMI bakal jadi partai politik nantinya. 

Olehnya itu dalam kontestasi pemilihan Ketua HIPMI Sultra, harus di laksanakan secara profesional. Kami bakal tetap membuka ruang komunikasi tapi jangan tekan kami untuk menentukan sikap sekarang, Karena BPC HIPMI Kab. Muna, cukup objektif dalam menentukan arah pilihan lagi pula Kami lagi fokus untuk internal dulu. Tutup Ikhsan.*(red)

Pos terkait