Menpora RI Amali Mendorong Pengurus AMPI Harus Kreatif dan Berdaya Saing Hadapi Bonus Demografi

Bandung – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali mendorong Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) untuk memanfaatkan bonus demografi yang akan dihadapi. Pemuda diminta untuk lebih kreatif hingga mampu berdaya saing. 

“Bonus demografi yang akan dihadapi, AMPI harus punya keterampilan, kreatif, inovatif. Pemuda Indonesia harus bisa mandiri dan punya daya saing,” kata Menpora Amali dalam Musyawarah Nasional ke-IX AMPI di Gedung Merdeka, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (6/3). 

Dalam kesempatan ini, Menpora Amali meminta AMPI untuk tidak hanya konsentrasi dalam urusan politik saja. Organisasi kepemudaan itu juga diharap untuk melahirkan gagasan yang baik untuk kemajuan negara. 

“Selama ini mungkin saja konsentrasi ke politik. Maka saya minta AMPI harus melahirkan pemikiran yang baik, menciptakan lapangan pekerjaan, melahirkan pengusaha-pengusaha muda,” ujar Menpora Amali.

Bacaan Lainnya

Selain itu, Menpora Amali juga meminta AMPI untuk menyesuaikan diri dalam era digital sekarang ini. Sehingga, para pemuda bisa menjadi sentra transformasi dan memperbaharui setiap gerakan. 

“Semoga dalam musyawarah ini dapat melahirkan pemikiran-pemikiran yang baik dalam berbagai bidang kehidupan. Mari bangun narasi-narasi yang baik dan juga membangun optimisme ditengah masyarakat, dimana kita sedang menghadapi pandemi Covid-19. Semoga dengan semangat kebersamaan, pandemi segera berakhir,” pungkas Menpora Amali.(red)

Pos terkait