Kepengurusan Wushu Periode Kedua Airlangga Hartarto akan Lebih Sukses, Ini Harapan Amali Menpora

Jakarta – Zainudin Amali Menteri Pemuda dan Olah Raga menjelaskan bahwa pemerintah mengapresiasi dan meyakini jika kepengurusan periode kedua Pengurus Besar Wushu Indonesia (PBWI) pimpinan Airlangga Hartarto bertambah sukses.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri pelantikan kepengurusan wushu periode 2022-2026 yang berlangsung di Badan Pengembangan SDM Industri Jl Widya Chandra Jakarta Selatan, Selasa (22/3/2022) malam.

“Kalau periode pertama sukses, apalagi terpilih secara aklamasi akan lebih sukses lagi,” kata Menpora dalam sambutannya, dipelantikan Airlangga Hartarto yang menjabat sebagai Ketua Umum PB WI pada periode keduanya.

Menpora Amali pun menjelaskan jika cabor wushu masuk dalam DBON dan sebagai cabor unggulan, bukan main-main. Sebab untuk menentukan cabor prioritas, menurut Menpora Amali kajiannya mendalam dengan melibatkan banyak pihak dan stakeholder olahraga Indonesia.

Bacaan Lainnya

“Berdasarkan catatan statitisk, wushu memang selalu memberikan prestasi. Untuk dua cabor, pencak silat dan wushu sengaja kita masukkan prioritas karena pada saat itu kita sedang bidding tuan rumah Olimpiade 2032. Wushu dan pencak silat diharapkan bisa jadi andalan Indonesia. Tapi kita terlambat dan tuan rumah jadi Brisbane (Australia),” ungkap Menpora Amali.

Meski demikian, Indonesia tak boleh patah semangat. Menpora menyampaikan, sesuai arahan Presiden Joko Widodo, Indonesia akan kembali mencalonkan diri sebagai tuan rumah Olimpiade selanjutnya pada 2036. “Bapak Presiden sampaikan untuk kita biding lagi tuan rumah Olimpiade 2036. Dan kalau kita tuan rumah, nanti tempatnya di IKN (Ibu Kota Negara),” tandasnya.

Sementara itu, Airlangga Hartarto berharap atlet wushu bisa terus mempertahankan tradisi medali emas pada ajang SEA Games dan Asian Games. Sebab sejauh ini olahraga wushu selalu menyumbangkan medali emas saat Indonesia tampil di multievent tersebut.

“Tentu kita harapkan olahraga ini bisa hasilkan Indonesia Raya di berbagai event seperti SEA Games dan Asian Games, dimana wushu selalu punya tradisi emas,” kata Airlangga Hartarto.

Pada periode kedua ini, Airlangga mengakui bahwa PB WI memiliki banyak tantangan yang harus dihadapi. Selain mempersiapkan diri mengikuti SEA Games 2022 di Vietnam, Asian Games 2022 di China serta menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Junior akhir tahun ini, pihaknya juga siap memasyarakatkan olahraga wushu di Indonesia. (Red)

Pos terkait