PP IMTSI Kunjungi Proyek Jakarta Internasional Stadium

Foto: PP IMTSI (Dok Pribadi

Jakarta -Pengurus Pusat Ikatan Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (IMTSI) Yang di komandoi oleh Otnasus Zhuga beserta jajarannya juga Diikuti oleh IMTSI Cabang Jakarta,Banten dan Jawa Barat Menghadiri kunjungan ke Jakarta Internasional Stadium untuk melihat Progres dan hasil maha karya anak Bangsa Indonesia yang telah berhasil mendapatkan 3 Rekor Muri Sekaligus yaitu.(28/05/2022).

Rekor Lighting Struktur Atap stadion dengan bobot 3.900 ton yang di angkat Bersamaan,kemudian rekor ke dua Stadion pertama di Indonesia yang menggunakan sistem atap buka tutup dan yang ketiga stadion green Building dengan sertifikasi platinum pertama.

Kunjungan ini di hadiri oleh 50 Anggota IMTSI Dipandu/didampingi Langsung oleh Pihak JakPro (Jakarta Property).

Di sela-sela kegiatan juga Ketua Umum IMTSI melakukan penanaman Pohon Buni sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan juga mendukung konsep Green Building di Jakarta internasional stadium.

Bacaan Lainnya

Dalam wawancaranya Otnasus Zhuga menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan membakar semangat seluruh Mahasiswa Teknik Sipil di Indonesia agar selalu bersemangat untuk terus menambah dan memperluas wawasan,Ilmu juga pengetahuan dalam dunia ketekniksipilan dan juga membangkitkan kesadaran Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia untuk bagaimana terus berkontribusi dalam setiap centi menter pembangunan yang ada di Indonesia.(red)

Pos terkait