Berkenginan Memajukan Pendidikan, Fitri Krisnawati Putri Akbar Tanjung Maju Caleg DPR RI Fraksi Golkar

Fitri Krisnawati Tandjung.

Redaksi Jakarta – Fitri Krisnawati Tandjung membeberkan tujuan dirinya ketika diberikan amanah sebagai Wakil Rakyat dalam periode kedepan. Ia bertekad penuh akan mengutamakan membangun kualitas unggul Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang pendidikan atau kurikulum. Dalam kegiatan Halal Bihalal Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sumatera Utara yang digelar di Aula Tengku Rizal Nurdin Medan, Kamis (18/05/2023).

Fitri Krisnawati yang tidak lain merupakan putri dari politisi senior Partai Golkar yakni Akbar Tandjung.

“Konsentrasi saya sesuai dengan apa yang sudah saya jalankan selama 20 tahun terakhir ini yaitu membangun pendidikan, memajukan pendidikan Indonesia adalah konsentrasi ataupun cita-cita utama saya”, ungkap Fitri Krisnawati Tandjung.

Lanjutnya, sebab pendidikan merupakan satu hal yang terus menerus diupayakan dan harus terus dibangun secara serius karena letak masa depan Indonesia pada anak mudanya yang akan menjadi generasi dimasa yang akan datang. Tambah Fitri yang juga sebagai Ketua Yayasan Matauli.

Bacaan Lainnya

Fitri Tandjung kembali mengatakan bahwa, “kemajuan dari sebuah bangsa dan negara terletak di pondasi dasar, yakni majunya pendidikan, hal itu pasti. Maju pendidikan, maka negara ini akan sehat dan memiliki masa depan yang lebih baik lagi”, tandasnya.

Saat disinggung perihal dukungan dari Ayahanda Akbar Tandjung, Fitri menjelaskan bahwa, “pada dasarnya itu semua berangkat dari tekad diri kita sendiri seperti yang saya katakan sebelumnya. Jika tekad kita sudah yakin, maka restu orangtua, keluarga dan para sahabat serta rakyat, atas izin Allah semoga ada jalan untuk sampai ketujuan yang dicita citakan, yang terpenting ialah terus berdoa dan berbuat secara nyata untuk ke semua orang dengan sebaik mungkin”, ungkapnya.

Sebelumnya mantan Ketua MKGR Sumut Yan Max SH menyebut kehadiran Fitri Krisnawati Tandjung sebagai Caleg DPR RI memberikan energi positif bagi Partai Golkar di Sumut dalam menghadapi Pileg 2024. Sosok Fitri sebagai putri sulung Akbar Tandjung akan menjadi magnet bagi para pengurus partai, kader,  simpatisan bahkan masyarakat luas untuk menggunakan  hak pilihnya dan ini berdampak signifikan bagi perolehan suara Partai Golkar di Sumut.

“Wajar saja jika kita sebagai kader partai merasa terpanggil untuk ikut berjuang mensosialisasikan dan memenangkan Fitri. Saya sendiri   akan turun gunung mengingat Fitri ini adalah putri kandung dari  tokoh nasional kita Pak Akbar Tandjung yang jasanya sungguh luar biasa bagi Partai Golkar,” ucapnya kepada wartawan di sela-sela pertemuannya dengan Akbar Tandjung, Kamis (16/2) di Medan.(red)

Pos terkait