Posisi Indonesia Turun di Peringkat FIFA

Redaksi Jakarta – Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) mengeluarkan peringat terbaru mereka, Kamis (29/6/2023). Dalam daftar peringkat itu, Timnas Argentina masih berada di puncak dan Indonesia turun satu peringkat.

Kini, Timnas Indonesia berada di peringkat ke-150 dunia pada update peringkat terbaru. Peringkat Skuad Garuda mengalami penurunan satu tingkat, karena April lalu, Indonesia masih menempati posisi ke-149.

Posisi Indonesia mengalami perubahan setelah dua pertandingan uji coba melawan Palestina dan Argentina. Dalam dua laga itu Timnas Indonesia tidak meraih kemenangan.

Pasukan Shin Tae-yong bermain 0-0 melawan Palestina, serta takluk 0-2 dari Argentina. Dua pertandingan itu lantas membuat posisi Timnas Indonesia turun ke peringkat 150 dengan 1047,46 poin.

Bacaan Lainnya

Indonesia kehilangan 1,32 poin, setelah sebelumnya mengoleksi 1046,14 poin. Sementara itu, Argentina yang meraih dua kemenangan di FIFA Matchday bulan Juni tetap menempati posisi nomor satu dunia

Argentina masih nyaman di posisi pertama dengan koleksi 1.843,73 poin. Sementara itu, posisi kedua ditempati oleh Prancis dengan raihan 1.843,54 poin.

Posisi ketiga diisi oleh Brasil dengan koleksi 1.828,27 poin. Inggris mampu naik ke posisi keempat ranking FIFA.

Kini tim berjuluk The Three Lions itu mengoleksi 1.797,39. Sementara itu, Belgia turun ke peringkat kelima dengan koleksi 1.788,55 poin.

Tim Asia yang menempati peringkat tertinggi adalah Jepang. Tim berjuluk Samurai Biru itu menempati posisi ke-20 dengan raihan 1.595,96 poin.

Sementara itu, tim Asia Tenggara dengan peringkat tertinggi adalah Vietnam. The Golden Star masih berada di posisi ke-95 dengan raihan 1.238,23 poin.

Berikut Posisi 10 Besar peringkat Terbaru FIFA (29/6/2023):

  1. Argentina 1842,73
  2. Prancis 1843,54
  3. Brasil 1828,37
  4. Inggris 1797,39
  5. Belgia 1788,55
  6. Kroasia 1742,55
  7. Belanda 1731,23
  8. Italia 1726,58
  9. Portugal 1718,25
  10. Spanyol 1703,45

Negara ASEAN:

95. Vietnam 1238,23

113. Thailand 1174,37

135. Filipina 1095,66

137. Malaysia 1091,57

150. Indonesia 1047,46

158. Singapura 1014,78

160. Myanmar 1000,26

176. Kamboja 942,97

188. Laos 899,58

191. Brunei Darussalam 891,12

195. Timor Leste 860,45

Pos terkait