Miris, Perayaan HUT RI di Kecamatan Siabu Tanpa Anggota DPRD, Karang Taruna Meradang

Redaksi Jakarta – Hari Ulang Tahun kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) Ke-78 Berlangsung Meriah di semua daerah mulai tingkat pusat hingga pelosok Nusantara. Pada umumnya kemeriahan perayaan HUT RI berlangsung aman dan kondusif. Namun yang jadi sorotan perayaan HUT RI di kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut tanpa ada kehadiran anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat.

Hal itu jadi sorotan Ringgo Siregar ketua karang Taruna kecamatan Siabu yang mengatakan sangat kesal sikap para anggota DPRD yang berasal dari Daerah pemilihan (Dapil) 5 yang meliputi kecamatan Siabu, Bukit Malintang, Naga Juang, Panyabungan Utara dan Kecamatan Huta Bargot.

“Kecamatan Siabu merupakan bahagian dari dapil 5, namun pada perayaan HUT RI ke-78 tanpa ada anggota DPRD yang berasal dari dapil 5 tidak ada atau tidak ikut memeriahkan di kecamatan Siabu” ungkap Ringgo di Siabu, Sabtu, (19/08/2023).

Dikatakan Ringgo, Hari Kemerdekaan adalah suatu hari yang patut dimeriahkan sebagai tanda warga negara Indonesia mensyukuri nikmat kemerdekaan.

Bacaan Lainnya

“Sebagaimana kita ketahui bahwa hari kemerdekaan sangat berarti bagi suatu negara, dikarenakan dalam merayakan hari kemerdekaan tersebut akan begitu banyak hal yang kita peroleh yaitu suka cita yang kita rasakan sebagai seorang masyarakat yang cinta tanah air termasuk para pejabat sebagai contoh untuk warga yang akan menikmati kemerdekaan ditandai perayaan HUT RI ” lanjutnya.

Sebagai ketua organisasi kepemudaan, Ringgo sangat menyesalkan sikap para anggota DPRD Madina yang berasal dari Dapil 5.

“Tanggal 17 agustus adalah tanggal istimewa bagi negara Indonesia sederet acara dilaksanakan untuk memeriahkan HUT RI, Ucapara penaikan Bendera Sang Saka Merah Putih, Karnaval, Perlombaan, Pertandiangan dan lainnya. Namun toh kegiatan itu tidak hadir wakil rakyat sebagai wakil kita guna semarak dan memberikan contoh untuk kita di kecamatan Siabu ” tambahnya.

Diterangkan Ringgo, memberi contoh yang baik lebih baik dari memberikan nasihat yang baik.

“Sedikit waktu untuk perayaan HUT RI tidak ada apalagi hal lain. Mungkin mereka bisa bagi waktu atau berbagi tempat di dapil 5 untuk bisa hadir. Bagaimana kita memberikan kepercayaan kita kepada mereka toh HUT RI saja mereka tidak ada waktu bagaimana dengan aspirasi kita?” Imbuhnya.

Terus melaju untuk Indonesia maju, terus didengungkan Ringgo Siregar untuk warga kecamatan Siabu. Dia juga memohon kepada partai untuk memberikan teguran kepada anggotanya dan ketua DPRD Madina untuk memberikan arahan.

“Rasa nasionalisme itu tumbuh dari hal kecil bukan sebatas perayaan HUT RI, mari maknai perjuangan pahlawan kita” tutupnya.

Ditempat yang berbeda, Syukur Soripada Camat Siabu Saat konfirmasi awak Media Redaksi Jakarta tentang anggota DPRD yang berasal dari dapil 5 yang tidak hadir di acara HUT RI melalui pesan Whatsap mengatakan Ia mengatakan sudah melayang surat undangan.

“Pihak kecamatan Siabu telah melayangkan surat undangan Kepada Anggota DPRD Kabupaten Madina , Namun kita tidak tahu apakah surat undangan tersebut sampai kepada yang bersangkutan ” pungkas. (SN)

Pos terkait