Lemkasi Mengecam Pernyataan Novel Badwedan Terkait Informasi Pertemuan Pimpinan KPK Dengan Tahanan

Koordinator Lembaga Kajian Strategis Indonesia (LEMKASI), Zul Nasution.

Redaksi Jakarta – Koordinator Lembaga Kajian Strategis Indonesia (LEMKASI), Zul Nasution mengecam pernyataan Novel Baswedan dalam akun X miliknya terkait informasi dugaan adanya pertemuan Pimpinan KPK dengan tahanan di lantai 15 gedung Merah Putih KPK.

“Kami mengecam pernyataan Novel dalam akun Xnya. Pernyataannya dapat memprovokasi publik terhadap Pimpinan KPK”, kata Zul Nasution kepada wartawan, Rabu (13/09/2023).

Zul menegeskan tidak etis seorang Novel Baswedan yang sebagai ASN Polri membuat pernyataan-pernyataan tendensius dan provokasi terhadap lembaga anti rasuah itu. Mengingat ini bukan pertama kalinya Novel memberikan komentar atau opini yang selalu menyerang Lembaga KPK.

“Novel sudah tidak punya etika sebagai seorang ASN. Dia tidak sadar kalau etika seorang ASN itu tidak boleh projudge terhadap lembaga lain di ruang publik. Tapi Novel melakukan itu berkali-kali di ruang publik dan selalu menyerang marwah KPK”, tagas Zul.

Bacaan Lainnya

“Kalau terus menerus begitu, Novel sengaja melemahkan KPK dengan opini dan tuduhan-tuduhannya selama ini. Seharusnya, sebagai penyidik senior KPK Novel membantu menguatkan KPK dengan berbicara masalah teknis pemberantasan korupsi. Saya rasa itu akan lebih elegan untuk Novel”, tambahnya.

Perlu diketahui sebelumnya, Novel Baswedan mengomentari terkait dugaan informasi pertemuan Pimpinan KPK dengan tahanan di lantai 15 gedung Merah Putih KPK.

Dalam akun Xnya Novel Baswedan mengatakan:

“Pimpinan KPK lagi, lagi-lagi Pimpinan KPK.
Kira2 mengapa tahanan KPK bisa ke lantai 15 (ruang kerja Pimpinan KPK)?
– Pimpinan sedang menasehati tahanan KPK
– Pimpinan sedang memeriksa tahanan KPK
– tahanan KPK tersesat ke lantai 15 (ruang kerja Pimp KPK)”

Wakil Ketua KPK, Nawawi Pomolango telah memberi klarifikasi terkait informasi dugaan adanya pertemuan Pimpinan KPK dengan tahanan di lantai 15 gedung Merah Putih KPK. Nawawi membantah keras kabar tersebut dan menyatakan kalau dalam daftar giat pimpinan tanggal 28 Juli tidak ada giat yang seperti itu.

“Dari penjelasan Wakil Ketua KPK sudah jelas, bahwa kabar tersebut tidak dibenarkan. Jadi stop lah menggoreng kabar yang tidak benar terhadap KPK. Jangan diganggu terus, biarkan KPK bekerja saja”, tutup Zul Nasution.

Pos terkait