Kembali Demo di Kantor Bea Cukai, Forum Mahasiswa Ekonomi Jakarta Desak Askolani Segera Turun Dari Jabatannya!

Forum Mahasiswa Ekonomi Jakarta Desak Askolani Segera Turun Dari Jabatannya! (Foto For Redaksi Jakarta).

REDAKSI JAKARTA – Forum Mahasiswa Ekonomi Jakarta kembali melakukan aksi lanjutan di depan kantor Direktorat Jenderal Bea Cukai yang berlokasi di Jalan A. Yani, Jakarta Timur. Pada Senin, (20/05).

Dalam aksi tersebut, Forum Mahasiswa Ekonomi Jakarta melakukan aksi demonstrasi dengan massa aksi yang lebih banyak daripada sebelumnya dengan tuntutan-tuntutan yang masih sama terutama untuk mendesak Askolani Direktur Jendral Bea Cukai segera turun dari jabatannya.

“Sebelumnya kami telah melakukan aksi dan melakukan Audiensi dengan pihak-pihak di Direktorat Jenderal Bea Cukai. Akan tetapi respon yang diberikan normatif dan tidak solutif. Maka dari itu kami kembali turun dengan masa yang lebih banyak dari sebelumnya dan lebih mencekam.” Ucap Andra selaku koordinator aksi.

Dalam pantauan dilapangan bahwa, Forum Mahasiswa Ekonomi Jakarta masih mempertanyakan berbagai kasus yang ada dan tidak terjawab dari Direktorat Jenderal Bea Cukai.

Bacaan Lainnya

“Masih dengan tetap masalah sebelumnya yaitu terkait adanya kasus penggelapan impor emas senilai 189 Triliun, masalah yang dilakukan oleh Rahmady Effendi Hutahaean, dan implementasi Permendag No 7 Tahun 2024 terutama terkait barang bawaan dari luar negeri”, tandas Andra dalam orasinya.

Sementara itu, Andre salah satu peserta aksi mengatakan masalah dan dugaan tindak pidana yang terjadi dalam Bea Cukai mencerminkan tidak bertanggung jawabnya Askolani selaku Direktur Jenderal Bea Cukai. Maka sudah seharusnya Askolani segera mundur dari jabatannya.

Maraknya pejabat Direktorat Jenderal Bea Cukai yang memiliki harta yang cukup fantastis sudah banyak masyarakat yang resah dan melihat terkait harta dan LHKPN para pejabat Direktorat Jenderal Bea Cukai.

Salah satu massa aksi menyampaikan juga mengungkapkan kekesalannya,
“Bea Cukai telah gagal menjelaskan kepada publik terkait banyaknya pejabat-pejabat yang memiliki harta yang cukup fantastis. Peningkatan harta tiap tahun di LHKPN juga luar biasa. Belum lagi Askolani selaku Dirjen yang memiliki harta luar biasa yang tidak masuk akal.” Ucap Nabil.

Berdasarkan hal tersebut Forum Mahasiswa Ekonomi Jakarta menilai bahwa Direktorat Jenderal Bea Cukai dibawah kepemimpinan Askolani sebagai Direktur Jenderal Bea Cukai telah gagal menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

“Sebab masalah serta kegagalan yang terjadi dalam Bea Cukai. Apabila dalam 1×24 jam Askolani selaku Direktur Jendral Bea Cukai tidak turun dari jabatannya. Maka kami akan terus melakukan aksi di Ditjen Bea Cukai, Kementerian Keuangan, Kejaksaan Agung, KPK RI dan BPK RI untuk memproses, audit serta COPOT dan GANTI Askolani selaku Dirjen Bea Cukai.” Ucap Andra selaku Koordinator Aksi menutup aksi demonstrasi di depan kantor Direktorat Jenderal Bea Cukai.(*)

 

Pos terkait