KPK Dalami Keterangan Staf Hasto Terkait Harun Masiku

Foto Komisi Pemberantasan Korupsi (dok.admin)

REDAKSI JAKARTA – Penyidik KPK mendalami keterangan Staf Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi, Rabu (19/6/2024). Kusnadi diminta keterangannya sebagai saksi, terkait keberadaan buron dugaan suap terkait penetapan anggota DPR periode 2019-2024, Harun Masiku.

“Perkara yang sedang ditangani, yaitu tersangka HM (Harun Masiku). Terkait keberadaan tersangka HM itu sendiri, kurang lebih seperti itu,” kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardika, Kamis (20/6/2024).

Tessa enggan menjelaskan secara detail lokasi pencarian Harun. “Secara detail, kami belum bisa memberi informasi, karena masih berproses,” ujarnya.

Kusnadi mengaku pernah bertemu Harun. Hal itu diakui Kusnadi, seusai diperiksa tim penyidik.

Bacaan Lainnya

Namun, Kusnadi tak menjelaskan lebih jauh mengenai pertemuan dirinya dengan Harun. “Ya pernah,” kata Kusnadi di Gedung KPK, Rabu (19/6/2024).

Penyidik KPK pernah meminta keterangan Kusnadi terkait isi telepon genggam (HP) milik Hasto, yang telah disita. Kusnadi menjelaskan, penyidik menanyakan tentang percakapan-percakapan dalam HP tersebut.

Namun, Kusnadi menegaskan, percakapan tersebut tidak ada kaitannya dengan Harun. Percakapan yang terjadi, merupakan percakapan Hasto dengan staf, mengenai pementasan wayang yang digelar PDIP.

“Enggak ada percakapan HM (Harun Masiku). Ya percakapan biasa pembayaran (pagelaran wayang, red),” ujar Kusnadi.

Hasto dan Kusnadi di lain sisi telah melaporkan Tim Penyidik KPK ke Dewas, Komnas HAM, dan Bareskrim Polri. Pelaporan ini terkait dengan penggeledahan terhadap Kusnadi, penyitaan HP serta catatan milik Hasto.

KPK tidak permasalahkan langkah Hasto tersebut. Direktur Penyidikan KPK Asep Guntur Rahayu mengatakan, pelaporan yang dilayangkan Hasto menjadi alat kontrol bagi kerja-kerja tim penyidikan

Pos terkait