Lentera Studi Pemuda Indonesia: Salut untuk Aksi Brilian Wakabareskrim dalam Perang Melawan Narkoba

Foto : Kornas LSPI Denni Wahyudi

Redaksi Jakarta – Lentera Studi Pemuda Indonesia, melalui Sekretaris Jenderalnya, Denni Wahyudi, memberikan apresiasi tinggi terhadap prestasi luar biasa Wakabareskrim Polri, Irjen Pol Asep Edi Suheri, dan tim Satgas Penanggulangan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P3GN) Polri. Dalam operasi yang berlangsung selama sepuluh bulan, mereka berhasil menangkap 38.194 tersangka narkoba.

“Prestasi yang dicapai oleh Irjen Pol Asep Edi Suheri dan tim Satgas P3GN Polri sangat luar biasa dan patut diapresiasi. Ini menunjukkan komitmen dan kerja keras mereka dalam memberantas penyalahgunaan dan peredaran narkoba di Indonesia,” ujar Denni Wahyudi.

Denni menambahkan bahwa keberhasilan ini tidak hanya penting bagi penegakan hukum, tetapi juga bagi masa depan generasi muda Indonesia. “Kami berharap langkah tegas ini dapat memberikan efek jera kepada pelaku dan mencegah peredaran narkoba di kalangan pemuda,” lanjutnya.

Dalam konferensi pers yang digelar di Bareskrim Polri pada Selasa (9/7/2024), Irjen Pol Asep Edi Suheri mengumumkan bahwa dari 38.194 tersangka yang ditangkap, 31.880 sedang dalam penyidikan dan 6.315 menjalani rehabilitasi. Selain itu, Satgas P3GN juga telah menerbitkan 26.048 laporan polisi selama operasi ini.

Bacaan Lainnya

Lentera Studi Pemuda Indonesia berharap Polri terus konsisten dalam upaya pemberantasan narkoba dan mendukung penuh langkah-langkah yang diambil untuk melindungi generasi muda dari bahaya narkoba.

Pos terkait