Waketum MKGR Achmad Taufan Soedirjo: Tegaskan Kader MKGR Daerah Harus Patuh pada Arahan Partai Golkar terkait Pilkada

Foto : Dr (C) Achmad Taufan Soedirjo SH MH bersama Ketum Ormas MKGR Dr Ir Adies Kadir M.Hum

Redaksi Jakarta – Dalam menjelang Pilkada yang semakin memanas, Partai Golkar terus memanaskan mesin politiknya untuk mempertahankan dominasi yang telah dicapainya di Pilpres dan Pileg 2024.

Achmad Taufan Soedirjo, Wakil Ketua Umum DPP Ormas MKGR, menegaskan pentingnya ketaatan seluruh kader daerah terhadap arahan Partai Golkar. Dalam keterangan pers yang disampaikan pada 13 Juli 2024 di Jakarta, Taufan mengungkapkan bahwa Ketua Umum DPP Ormas MKGR, Adies Kadir, telah menetapkan kebijakan tegas yang harus diikuti oleh seluruh kader dari pusat hingga daerah.

Ormas MKGR, sebagai salah satu pendiri Partai Golkar, memiliki peran strategis dalam mengawal dan menjalankan kebijakan partai. Di bawah kepemimpinan Airlangga Hartarto, Partai Golkar telah berhasil meraih kemenangan di Pilpres dan Pileg 2024. Taufan memuji kepemimpinan Airlangga dan menekankan bahwa keputusan-keputusan yang diambil sudah melalui pertimbangan matang untuk mencapai hasil terbaik.

“Dibawah kepemimpinan Ketum Airlangga Hartarto, Partai Golkar telah terbukti mampu menjadi juara di Pilpres dan Pileg 2024. Kita harus yakin bahwa Ketum Airlangga adalah sosok pemimpin yang hebat. Segala keputusan sudah dipikirkan dengan matang dan sempurna agar mendapatkan hasil maksimal,” ujar Taufan.

Bacaan Lainnya

Taufan juga menegaskan bahwa setiap kader harus mengikuti arahan Ketua Umum DPP Ormas MKGR. Ia memperingatkan bahwa kader yang tidak mematuhi kebijakan partai lebih baik mundur dari kepengurusan Ormas MKGR. Arahan ini bertujuan untuk menjaga kekompakan dan kesuksesan Partai Golkar, terutama menjelang Pilkada.

Dalam hal pemilihan calon untuk Pilkada DKI, Jawa Barat, dan Banten, DPP Golkar sedang melakukan seleksi dengan hati-hati. “Kita percayakan kepada DPP dan Ketua Umum saja. Kita tinggal menunggu kebijakannya dan yakin itu yang terbaik bagi kita semua kader Golkar. Kita telah membuktikan kesuksesan partai di Pilpres dan Pileg kemarin,” ungkap Taufan.

Pesan Taufan sangat jelas: loyalitas dan ketaatan terhadap kebijakan pusat adalah kunci untuk menjaga kekompakan dan kesuksesan Partai Golkar di Pilkada mendatang. (DW)

Pos terkait