Raker NMC di Jakarta: Solidkan Dukungan untuk Nikson Nababan di Pilgubsu 2024

Redaksi Jakarta, 14 Juli 2024 – Kader of Change Nikson Milenial Center (NMC) menggelar rapat kerja (Raker) yang bertempat di Jakarta pada Minggu (14/7/2024). Rapat ini bertujuan mengkonsolidasikan dukungan dari berbagai elemen mahasiswa se-Sumatera Utara dengan tema “Pemetaan Strategi dan Taktik untuk Berjuang Bersama Mengantarkan Bang Nikson Nababan Menjadi Gubernur Sumatera Utara.”

Koordinator Nasional NMC, Nasky P Tandjung, memimpin langsung rapat yang dihadiri perwakilan dari 33 kabupaten/kota di Sumut. Dalam sambutannya, Nasky menekankan pentingnya gotong royong dan kerja kolektif untuk memastikan kemenangan Nikson Nababan di Pilgubsu 2024. “Kami optimis Bang Nikson Nababan pasti menang jika nanti PDI Perjuangan memberikan rekomendasi untuk maju di Pilgubsu 2024,” ujar Nasky.

Nasky juga menyerukan kepada rekan-rekan juang dari berbagai elemen mahasiswa untuk bersatu padu dalam meningkatkan popularitas dan elektabilitas Nikson Nababan. Menurutnya, masyarakat Sumatera Utara sangat cerdas dan rasional dalam memilih pemimpin, sehingga dukungan kolektif ini sangat krusial.

Lebih lanjut, Nasky berharap Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Hj. Megawati Soekarnoputri, akan merestui dan merekomendasikan Nikson Nababan sebagai calon Gubernur Sumatera Utara. “Aspirasi ini didukung oleh berbagai elemen masyarakat, mahasiswa, dan pemuka agama di Sumatera Utara,” tegasnya.

Bacaan Lainnya

Di akhir rapat, Nasky menegaskan kembali komitmen NMC untuk membangun jaringan mahasiswa se-Sumut, menjangkau semua wilayah hingga ke akar rumput, dan mensosialisasikan sosok Nikson Nababan kepada masyarakat. Dengan langkah-langkah terukur dan kerja keras, NMC siap berada di garis terdepan untuk memperjuangkan kemenangan Nikson Nababan di Pilgubsu 2024.

Pos terkait